Polres Karawang - Sinergitas tiga pilar TNI-Polri dan kepala desa adalah kerja sama tersebut dilaksanakan oleh Bhabinkamtibmas Polsek Klari, Polres Karawang Aiptu H.M. Ikbal Karis dan Babinsa Koramil 0412/Klari, Kodim 0604/Karawang Serma Sarim Maturidi patroli sambang desa jumpai Kepala Desa Walahar Adi dan warga desa Walahar, Kec Klari, Kab Karawang. Senin (20/01/2025)
Terpisah, Kapolres Karawang AKBP Edwar Zulkarnain.SIK., SH., MH melalui Kapolsek Klari Kompol H Andryan Nugraha.SH mengatakan, bahwa Sinergitas ini sangat penting untuk menciptakan situasi keamanan dan ketertiban yang kondusif di masyarakat.
Sinergitas tiga pilar dapat dilakukan dalam berbagai kegiatan, seperti: Melakukan patroli, Melayani laporan dan keluhan masyarakat, Membina dan menghimbau masyarakat untuk menjaga keamanan, Menjalin komunikasi dengan tokoh masyarakat dan tokoh agama, Mengawasi dan mencegah gerakan radikalisme dan terorisme. Jelas Kapolsek.
Sinergitas tiga pilar dapat dilakukan di tingkat desa, kecamatan, dan kabupaten. Sinergitas yang baik akan berdampak pada kondusifitas dan keamanan di masyarakat. Pungkas Kompol H Andryan Nugraha.SH.
Polres Karawang_AKBP Edwar Zulkarnain